8 PKS | DPD Kabupaten Bekasi
Rubrik : Parlementaria
Soal Keberanian atas Tekanan AS, Indonesia Harus Contoh Iran
Kamis, 11 Mei 06 - by : Redaksi
PKS-Kab.Bekasi OnLine : Wakil Ketua Fraksi PKS Zulkieflimansyah mengatakan, kunjungan Presiden Iran Mahmoud Ahmadenejad ke Indonesia dalam waktu dekat ini harus dijadikan momen penting bagi bangsa Indonesia. Tanggal 10 Mei Presiden Iran itu akan bertemu dengan Presiden SBY, dan pada tanggal 11 Mei, Ahmadenejad akan berkunjung ke UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta.

Menurutnya, Ahmadenejad bisa dijadikan contoh dan inspirasi para penguasa negeri ini bagaimana berhadapan dengan Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Selain itu, ia juga dinilai sebagai figur pemimpin yang bersahaja.

"Kita harus berani belajar dari dia (Ahmadenejad, red). Dia sederhana dan berani terhadap hegemoni AS. Kedatangannya ke Indonesia bisa menjadi inspirasi di negeri ini," ujar Zulkieflimansyah di Jakarta, Senin (8/5).

Indonesia perlu mencontoh Iran. Sebab, kendati negara para mullah itu dibenci dan diembargo oleh AS dan sekutunya, Iran tetap eksis. Bahkan, dengan keras negara itu mampu membalas tekanan AS dan negara-negara Barat.

"Keberanian menentukan sikap dan kedaulatan negara itu yang harus kita hargai. Bahkan dengan sikapnya yang tegas atas ancaman-ancaman AS dan Eropa dalam soal nuklir justru membuat Iran kuat. Kekuatan ekonominya juga lumayan," papar anggota Komisi VI DPR ini.

Melihat ketegasan Iran anggota DPR PKS asal Daerah Pemilihan Banten II ini menyarankan, dalam melakukan kerjasama dan hubungan bilateral Indonesia tidak harus terpaku dengan kepentingan AS dan Barat.

"Kita perlu diversifikasi dan membuka diri dengan negara-negara lain selain AS dan Barat, yang dalam hal ini diwakili Inggris," tegas peraih doktor bidang ekonomi dari Universitas of Starthclyde Glasgow, Inggris ini.

Sayangnya, Indonesia belum memiliki Kepala Negara yang berani dan hidup sederhana sebagaimana Ahmadenejad. "Indonesia belum bisa seperti Iran. Karena itu kepentingan pribadi, politik, dan kelompok harus ditinggalkan. Kepentingan rakyat harus dikedepankan. SBY harus kita dorong ke sana, " tandasnya. (fud)

Sumber : https://fpks-dpr-ri.com
8 PKS | DPD Kabupaten Bekasi : https://www.pks-kab-bekasi.org
Versi Online : https://www.pks-kab-bekasi.org/?pilih=lihat&id;=53